Nabi Muhammad SAW adalah satu-satunya nabi yang membawa
risalah untuk seluruh umat manusia di dunia ini tanpa terkecuali. Beliau adalah
kekasih Allah dan juga nabi kita semua. Di dalam Al-Quran dijelaskan
bahwasannya Allah dan para malaikat-malaikat-Nya bersholawat kepada nabi,
Sesungguhnya Allah dan malaikat-malaikat-Nya
bershalawat untuk Nabi. Hai orang-orang yang beriman, bershalawatlah kamu untuk
Nabi dan ucapkanlah salam penghormatan kepadanya. (Q.S. Al-Ahzab : 56)
Sholawat dari Allah berarti
memberi rahmat, sedangkan dari malaikat berarti memintakan ampunan dan kalau
dari orang-orang mukmin berarti berdoa supaya diberi rahmat seperti dengan
perkataan Allahuma sholli ‘alaa Muhammad. Begitu mulianya sosok nabi
kita tercinta ini. Ayo kita bersholawat kepada junjungan nabi kita, Muhammad
SAW. Kenapa? Karena keutamaan bersholawat sangatlah besar dan telah dijelaskan
dibanyak hadits-hadits Rasulullah SAW. Berikut di antaranya.
Dari Ibnu Mas'ud bahwa Rasulullah Shallallaahu 'alaihi wa
Sallam bersabda: "Sesungguhnya orang yang paling dekat denganku pada
hari kiamat ialah orang yang paling banyak membaca sholawat kepadaku."
(HR. Tirmidzi. Hadits shahih menurut Ibnu Hibban)
Rasulullah SAW bersabda, “Apabila salah seorang di antara
kamu membaca shalawat, hendaklah dimulai dengan mengagungkan Allah Azza Wa
Jalla dan memuji-Nya. Setelah itu, bacalah shalawat kepada Nabi. Dan setelah
itu, barulah berdoa dengan doa yang dikehendaki.” (HR. Ahmad, Abu Dawud, dan
Tirmidzi).
Rasulullah SAW bersabda, “Setiap doa akan terhalang (untuk
dikabulkan) hingga dibacakan shalawat kepada Muhammad dan keluarganya.” (HR.
Thabrani).
Rasulullah SAW bersabda, “Barangsiapa yang bershalawat
kepadaku sekali, maka Allah akan bershalawat untuknya sepuluh kali.” (HR.
Muslim, Abu Dawud, Tirmidzi, dan Nasa’i).
Pada suatu pagi Rasulullah tampak bahagia seperti terlihat
dari kecerahan wajahnya. Pada sahabat bertanya. “Ya Rasulullah, pagi ini engkau
tampak bahagia seperti terlihat dari kecerahan wajahmu.” Beliau bersabda,
“Memang benar. Semalam aku ditemui oleh seorang utusan Tuhanku Yang Maha Agung.
Dia berkata, ‘Barangsiapa di antara umatmu yang bershalawat kepadamu sekali,
maka Allah menuliskan baginya sepuluh kebaikan, menghapuskan dari dirinya
sepuluh keburukan, meninggikan sebanyak sepuluh derajat, dan mengembalikan
kepadanya sepuluh derajat pula.’” (HR. Ahmad).
Jadi tunggu apa lagi saudaraku, mari kita memperbanyak
shalawat kepada Rasulullah SAW, terutama pada hari Jum’at. Karena bershalawat
kepada nabi itu juga menandakan cinta kita kepadanya. Semakin banyak kita
bershalawat, maka semakin cinta kita kepadanya. Semoga kita mendapat syafaat
beliau di Hari Kiamat kelak.
Allahumma Sholli ‘alaa Muhammad, Wa’alaa aali Muhammad
Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Post a Comment